Pemerintah Kabupaten Karawang Sosialisasi Ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok

Pemerintah Kabupaten Karawang Sosialisasi Ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok

Jabarexpose.com._Karawang.- Pemerintah Kabupaten Karawang, adakan sosialisasi pemindahan para pedagang kaki lima yang berdagang di sekitar pasar Rengasdengklok ke pasar bersih Proklamasi, sebagai upaya menegakan Peraturan Daerah Nomor 30 Tahun 2011 tentang Rencana Tata Ruang dan Wilayah Kota. Senin (30/05/2022).

Dalam kegiatan sosialisasi pasar Proklamasi Rengasdengklok, hadir Bupati Karawang, Wakil Bupati, Sekda, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK), Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Kejaksaan Negeri Karawang.

Menurut Bupati Karawang, dr Cellica Nurrachadiana, di dampingi Wakil Bupati Karawang H. Aep Syaepulloh SE. Ini adalah momen diskusi dan sosialisasi kepada para pedagang kaki lima dan kios yang berada di pasar Rengasdengklok terkait rencana pemindahan itu.

“Tujuan kami datang ke pasar Rengasdengklok, untuk bertukar pikiran dan diskusi, karena semua kebijakan yang akan kami jalankan menjadi solusi bagi semua pihak, untuk kemajuan Rengasdengklok”, ungkap Bupati Karawang.

Tapi tujuan kami untuk menata agar pedagang nyaman dan pengunjung merasa nyaman, ekonomi kita harus naik pedagang harus sejahtera, sehingga kami menganggarkan kurang lebih 2 Miliyar, untuk penataan ruang terbuka hijau. Lelang harus sudah di mulai 1 juli 2022. Saya ingin Rengasdengklok ini bagus, tambah Bupati Karawang.

Sambut H Omin perwakilan pedagang PJKAI, dan juga pedagang kios Rengasdengklok, merasa keberatan dengan pemindahan pasar tersebut.

“Sebagai perwakilan pedagang PJKAI, menyatakan kami menolak relokasi ke pasar proklamasi PT. VIM, kami mohon kepada Bupati dan Wakil Bupati, agar mempertimbangkan pemindahan ini, karena ini lahan untuk pasar bukan untuk Ruang Terbuka Hijau (RTH). ungkap H. Omin pedagang PJKAI.

Penyampaian itu direspon dengan baik oleh Wakil Bupati Karawang, H. Aep Syaepulloh SE, menurutnya, pemindahan pasar Rengasdengklok PJKAI, ke pasar Bersih Proklamasi cukup aman dan nyaman, tentunya cukup menampung semua pedagang pasar, dan Pemerintah Daerah sudah memikirkan banyak hal untuk kelancaran para pedagang. ujar Aep.

“Harapan kami para pedagang harus berbesar hati dan percaya kepada pemerintah, sehingga pemindahan pasar sementara bisa cepat dilakukan, dan yakinlah apa yang dilakukan oleh pemerintah tak lain dan tak bukan hanya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat”, tutup Aep.

Reporter : Lln