Jabarexpose.com._Karawang – Polres Karawang – Personil unit Samapta Polsek Rengasdengklok bersama anggota Koramil 0404/Rdk DIM 0604/Krw melakukan pengamanan aksi demo yang dilakukan pedagang di Pasar Baru Proklamasi Kec.Rengasdengklok, Kab.Karawang, Selasa (30/01/2024).
Hadir dalam giat pengamanan tersebut, Panit Intel Polsek Rengasdengklok Iptu Alben Samosir.S.H didampingi anggota Bripka H.Rifa Nurikhwan.S.E, Brigadir Virgiawan.P.Wijaya, Danramil 0404 Rengasdengklok Kap.Arh Ramin Nurmansyah bersama anggota, Panit Provos Aipda Damo Sulaeman, Brigpol Gozali Rahman,
Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP. Wirdhanto Hadicaksono.S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol Yuswandi.S.H.,M.H menjelaskan dalam aksi demo yang dilakukan oleh para Pedagang pasar baru Proklamasi TNI, Polri akan tetap bersinergi memberikan pelayanan berupa pengamanan.
โKami juga terus masih melakukan mediasi agar permasalahan tersebut cepat menemukan titik terang. sehingga permasalahan yang terjadi antara para pedagang dan pihak pengelola pasar dapat diselesaikan dengan aman dan kondusif ,” Jelas Kapolsek
Selasa (30/01/2024).
Dalam hal ini, Kapolsek Rengasdengklok menghimbau kepada para pedagang yang melakukan demo untuk tidak anarkis, tetap tertib sehingga semua permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan dengan musyawarah.
โKita tetap berikan pelayanan secara humanis kepada para pedagang yang mengelar demo karena ini sudah merupakan tugas kita sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat ,” Ujarnya.
Reporter : Endang.Us